Awal Ramadhan Tunggu Sidang Itsbat - Jurnal Terkini - Analisa Fakta-Data Terkini
Jurnal Terkini :
Home » » Awal Ramadhan Tunggu Sidang Itsbat

Awal Ramadhan Tunggu Sidang Itsbat

Written By Unknown on Tuesday, July 17, 2012 | 7:17 PM

PENETAPAN awal Ramadhan 1433 Hijriyah menunggu keputusan sidang itsbat dengan melibatkan seluruh ormas Islam yang digelar Kementerian Agama pada Kamis (19/7).

Ketua Badan Hisab dan Rukyat Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau Syamsuddin mengatakan pihaknya juga akan melakukan pengamatan bulan atau rukyatul hilal di Pantai Pelawan, Desa Pangke, Kecamatan Meral pada hari yang sama.

http://jurnalterkini.com
ilustrasi (foto: almuhajirun.net)
"Rukyatul Hilal juga melibatkan tokoh agama, ormas Islam yang ada di Karimun dengan menggunakan teropong bintang," kata Syamsuddin.

Hasil rukyatul hilal itu, menurut dia akan disampaikan kepada Badan Hisab dan Rukyat Provinsi Kepri untuk diserahkan ke Kementerian Agama di pusat.

"Tampak atau tidaknya hilal dalam pengamatan kami, tetap kami sampaikan ke provinsi. Menurut aturan, jika satu daerah berhasil menyaksikan hilal, maka awal puasa ditetapkan pada Jumat. Kalau tidak kelihatan, maka awal Ramadhan jatuh pada Sabtu," tuturnya.

Meski masih menunggu penetapan berdasarkan sidang itsbat, Badan Hisab dan Rukyat telah mengedarkan jadwal imsakiyah dan buka puasa kepada umat Islam.

Dalam imsakiyah itu ditetapkan bahwa 1 Ramadhan jatuh pada Sabtu dengan Shalat Tarawih pertama pada Jumat malam.

"Jadwal imsakiyah akan direvisi jika terjadi perbedaan dengan hasil sidang itsbat Kementerian Agama," tambahnya. (rdi)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

http://picasion.com/i/1UKkh/
 
Support : Copyright © 2011. Jurnal Terkini - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya