Harga Daging Merangkak Naik - Jurnal Terkini - Analisa Fakta-Data Terkini
Jurnal Terkini :
Home » » Harga Daging Merangkak Naik

Harga Daging Merangkak Naik

Written By Unknown on Sunday, July 22, 2012 | 6:12 PM

Batam, (Jurnal Terkini) - Seperti tahun-tahun sebelumnya harga daging di sejumlah pasar tradisional di Pulau Batam, Provinsi Kepulauan Riau mulai merangkak naik, baik daging ayam maupun daging sapi.

http://jurnalterkini.com
Ilustrasi
Harga daging ayam mengalami kenaikan dari Rp25.000 menjadi Rp30.000 per kilogram. Sedangkan daging sapi segar melejit dengan kenaikan rata-rata dari Rp90.000 menjadi Rp120.000 per kilogram.

"Mulai mahal, terutama daging sapi segar, naiknya cukup tinggi," kata Weny, pembeli di Pasar Tiban Centre, Batam.

Weny mengaku berniat membeli daging untuk kebutuhan berbuka puasa bersama keluarga. Namun ia batalkan memilih daging ayam karena kenaikannya tidak terlalu besar.

"Tak cukup uang untuk beli, jadi saya pilih beli daging saja," katanya.

Seorang pedagang Mukhtar mengatakan kenaikan harga daging ayam dikarenakan meningkatnya permintaan menjelang Puasa sementara pasokan dari peternak ayam di Barelang dan Pulau Jawa tetap bahkan berkurang.

Kondisi sama juga terjadi pada daging sapi segar yang permintaannya meningkat cukup signifikan.

"Stok sedikit, sedangkan permintaan meningkat," katanya.

Kenaikan harga gading, menurut dia, sudah menjadi rutinitas setiap menyambut Ramadhan dan akan kembali normal pada 10 hari puasa.
Sementara itu, di pasar tradisional Tanjungpinang dan Tanjung Balai Karimun juga dilaporkan terjadi kenaikan harga daging secara bervariasi.

Harga daging di Karimun naik pada kisaran Rp90.000 menjadi Rp95.000, dan tidak jauh berbeda dengan kenaikan di pasar Tanjungpinang.

Sejumlah kalangan terutama dari politisi meminta pemerintah daerah mengawasi kenaikan harga sembako trermasuk daging agar tetap wajar sesuai mekanisme pasar.

"Kami meminta dinas terkait mengawasi kenaikan harga sembako yang tidak wajar akibat ulah para spekulan," kata Ketua Komisi B DPRD Karimun John Abrison. (bp/nto)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

http://picasion.com/i/1UKkh/
 
Support : Copyright © 2011. Jurnal Terkini - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya