Wabup Tinjau Bazar Ramadhan di Karimun - Jurnal Terkini - Analisa Fakta-Data Terkini
Jurnal Terkini :
Home » , » Wabup Tinjau Bazar Ramadhan di Karimun

Wabup Tinjau Bazar Ramadhan di Karimun

Written By Unknown on Wednesday, July 31, 2013 | 10:20 PM

Karimun (Jutek) - Seperti tahun-tahun sebelumnya, Wakil Bupati Karimun H. Aunur Rafiq beserta rombongan safari Ramadhan, meninjau Bazar Ramadhan di Jl A Yani, Tanjung Balai Karimun setelah menggelar berbuka dan shalat tarawih berjamaan di kediamannya, Rabu (31/7) malam.


www.jurnalterkini.com
Wakil Bupati Karimun, H. Aunur Rafiq didampingi rombongan safari Ramadhan saat meninjau Bazar Ramadhan di Kolong, Tanjung Balai Karimun
Turut serta dalam tinjauan Bazar Ramadhan itu beberapa pejabat SKPD, tokoh masyarakat, tokoh agama dan beberapa jurnalis.

Kedatangan rombongan di Bazar yang berada di depan Pasar Baru Kolong itu disambut antusias para pedagang dan masyarakat yang berbelanja. Warga silih berganti menyalami Wakil Bupati yang didampingi pengelola bazar M Yunus dan Dian.

Stan yang pertama dikunjungi adalah pedagang makanan sate dan minuman, lokasi yang juga didatangi Bupati Nurdin Basirun saat melakukan inspeksi mendadak beberapa malam lalu.

Rombongan sempat menikmati makanan dan teh botol di stan tersebut yang kemudian dilanjutkan dengan meninjau stan pakaian muslim.

Wakil Bupati mempersilakan rombongan untuk mengambil pakaian yang diinginkan, sehingga mereka satu persatu memilih pakaian muslim yang mereka suka yang diberikan cuma-cuma alias gratis Wakil Bupati. Tidak ketinggalan beberapa warga juga kebagian baju Lebaran.

Setelah mengunjungi stan pakaian, rombongan mendatangi stan sepatu dan sandal dan Wakil Bupati juga menyuruh rombongan untuk memilih sepatu atau sandal secara gratis.

Aunur Rafiq juga sempat berdialog dan beramah tamah dengan beberapa pedagang di bazar dan mendengar apa saja keluhan dari mereka.

Ajo, salah pedagang pakaian menyampaikan ucapan terima kasih karena Wakil Bupati telah sudi datang di tempatnya berjualan. "Dengan kedatangan Wakil Bupati ada menambah income pemasukan untuk menambah penghasilan buat keluarga," ucapnya.(edy)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

http://picasion.com/i/1UKkh/
 
Support : Copyright © 2011. Jurnal Terkini - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya